Komunikasi Budaya

Kami mempersembahkan penyembuhan dan peristirahatan dengan kasih Bapa dan Ibu
kepada mereka yang merasa jenuh dan lelah terhadap dunia yang keras dan tidak berperasaan.

Konser Orkestra

Orkestra Mesias adalah karya dari para anggota Gereja Tuhan. Orkestra tersebut memberikan kesempatan komunikasi dan harmoni di antara anggota keluarga atau tetangga melalui musik yang indah, dan memberikan peristirahatan kepada penduduk modern yang kelelahan dari rasa stres akibat kehidupan sehari-hari yang sibuk. Selain itu, orkestra tersebut juga mengantarkan harapan dan kasih Tuhan kepada orang-orang yang sedang berada dalam masalah akibat bencana yang terjadi secara tiba-tiba.

Konser Amal untuk Membantu Korban Bencana di Seluruh Dunia

Kami menggelar konser amal untuk membantu orang-orang yang sedang menderita dari berbagai bencana seperti gempa bumi, banjir, dan badai. Kami telah membantu para korban bencana di Thailand, Haiti, Nepal, Peru, dan lainnya untuk mengembalikan kehidupan normal mereka dengan harapan baru, dan menyemangati masyarakat untuk ikut serta dalam membantu tetangga kita yang berkekurangan di dunia.

  • Konser amal untuk membantu korban gempa bumi di Haiti
  • Konser amal untuk membantu korban gempa bumi di Cile
  • Konser amal untuk membantu korban banjir di Thailand dan korban gempa bumi di Turki
  • Konser amal untuk membantu korban gempa bumi di Nepal
  • Konser amal untuk membantu korban banjir akibat El Niño di Peru

Konser untuk Komunitas dan Masyarakat Lokal

Kami menggelar konser untuk pembangunan komunitas dan masyarakat, serta untuk persatuan anggota. Sambil berbagi musik yang cerah dan indah, kami menyokong keharmonisan komunitas dan keberhasilan berbagai acara lokal ataupun internasional.

  • Konser untuk para petugas pemadam kebakaran di Peru
  • Konser untuk harapan akan keberhasilan Kejuaraan Dunia bidang Atletik
  • Konser untuk harapan akan keberhasilan di Tahun Kunjungan Chungcheong

Konser untuk Keluarga dan Tetangga

Kami membagikan kasih Ibu melalui musik kepada penduduk luar negeri yang sedang berada jauh dari tanah air mereka. Mereka yang menikmati konser bersama keluarga, tetangga, teman-teman, atau rekan kerja memperoleh kembali semangat hidup sambil berbagi kegembiraan bersama.

  • Konser untuk keluarga dan tetangga
  • Konser untuk penduduk luar negeri
  • Konser pemulihan dengan Hati Ibu

Konser untuk Para Remaja

Kami mempersembahkan musik untuk kaum remaja yang merasa khawatir akan pendidikan dan masa depan mereka sehingga mereka dapat memiliki impian dan harapan melalui musik. Tidak hanya Orkestra Mesias, tetapi juga para anggota orkestra yang masih pelajar yang telah meningkatkan kemampuan mereka selama waktu senggang, menggelar konser musik untuk para pelajar seusia mereka dan untuk para penduduk lokal. Kami belajar kemanusiaan, kepedulian, komunikasi, dan keharmonisan melalui musik, menghibur para remaja yang terbebani dengan beban pikiran akademis dan yang tertekan oleh kekerasan di sekolah, serta memberikan mereka harapan dan keberanian dengan melodi yang mengesankan. Konser tersebut menjadi suatu kesempatan bagi para remaja untuk berbagi kehidupan budaya yang sehat dan berkomunikasi dengan keluarga, teman, serta guru mereka.

  • Ansambel Tiup untuk kaum remaja
  • Konser Tur Orkestra Pelajar

Pameran Tulisan dan Foto “Ibu Kita”

Kami berbagi kasih dari para ibu yang selalu menyemangati kita dengan mengatakan
“Tidak apa-apa,” “Kamu bisa melakukannya,” dan “Bersemangatlah!”

Sambil melihat kembali kasih dan pengorbanan dari para ibu di pameran, orang-orang menerima harapan dan keberanian dalam dunia yang keras ini

Siapa pun yang mengunjungi Gereja mereka dapat melihat-lihat pameran. Hal tersebut menuntun masyarakat untuk berkomunikasi satu sama lain. Pameran tersebut dimulai di Gangnam, Seoul, Korea, pada bulan Juni 2013, dan telah menginspirasi sebanyak 670.000 pengunjung di 70 negara. Pameran tersebut juga diselenggarakan di Manhattan, New York, AS, dan Santiago, Cile.