WATV.org is provided in English. Would you like to change to English?

Pendidikan Kebenaran

Firman Tuhan adalah makanan rohani dan air kehidupan yang menghidupkan kembali jiwa kita.
Kami menyediakan pendidikan kebenaran secara rinci kepada para anggota melalui berbagai cara
agar menjadi lebih dekat kepada Tuhan dan tetap teguh pada firman Tuhan.

Pendidikan Alkitab berdasarkan Kelompok Umur

Kami mempunyai program pendidikan Alkitab untuk kelompok dari umur dan pekerjaan yang berbeda, seperti anak-anak, siswa sekolah dasar, siswa sekolah menengah pertama dan atas, mahasiswa, pemuda-pemudi pekerja, anggota militer, dan kaum dewasa. Kami memiliki Sekolah Hari Sabat untuk para anggota agar dapat memahami firman dalam Alkitab, dan Sistem Akademi untuk belajar Alkitab dengan melakukan presentasi. Kami menciptakan lingkungan di mana para anggota dapat tetap dekat pada firman Tuhan dalam kehidupan sehari-hari mereka melalui media seperti audio khotbah, video, situs web, dan buku.

Program Pendidikan untuk Semua Anggota​

Akademi Pertumbuhan

Growing Academy

Membantu anggota baru belajar kebenaran dan memahami firman Tuhan dengan mudah.

Akademi Penginjilan

Preaching Academy

Membantu para anggota yang telah memperoleh iman dalam Perjanjian Baru agar dapat dengan mudah mempelajari firman Tuhan.

Akademi Elohim

Elohim Academy

Membuat para anggota dapat belajar kebenaran Perjanjian Baru lebih dalam lagi melalui berbagai topik.

Akademi Kepemimpinan

Leadership Academy

Akademi ini ditujukan bagi staf pastoral guna menyampaikan firman Tuhan kepada para anggota.

Program Pendidikan untuk Pemuda-pemudi

Kami membantu pemuda-pemudi yang merupakan para pemimpin di generasi mendatang,
memiliki sudut pandang yang benar tentang iman dan nilai-nilai yang benar sehingga mereka dapat mempraktikkan firman Tuhan,
mengikuti nubuat tentang pemuda-pemudi seperti embun fajar yang akan datang kepada Tuhan.

Akademi Alkitab Internasional untuk Mahasiswa [IUBA]

International University Student Bible Academy

Bagi para mahasiswa, kami memiliki perkumpulan Alkitab di kampus dan pembelajaran Alkitab melalui pertemuan rutin, pendidikan yang intensif, dan buku kerja koresponden.

Akademi Alkitab Internasional untuk Pekerja [IWBA]

International Worker Bible Academy

Bagi para pemuda-pemudi pekerja, kami tidak hanya membahas Alkitab tetapi banyak topik lainnya yang diperlukan untuk kehidupan sosial seperti kepribadian, etika, kepemimpinan, dan bahasa asing.

Akademi Alkitab Internasional untuk Anggota Militer [IMBA]

International Military Member Bible Academy

Kami membantu para anggota yang berada di militer menghabiskan kehidupan kemiliteran mereka dengan bermakna dan memberikan kontribusi terhadap masyarakat setelah dibebastugaskan.

Terbitan Berkala

Melalui buku bulanan, para anggota dapat mempelajari firman Tuhan dan berbagai pengajaran.

Elohist

Para anggota memperkuat iman mereka dan membangun karakter yang baik dengan membaca khotbah, pendidikan dari sejarah Alkitab, dan berbagai berita dari Gereja di seluruh dunia.

Sekolah Hari Sabat

Para anggota belajar sejarah, pemeliharaan Tuhan, dan pengetahuan dasar akan Alkitab, serta menyadari karunia Tuhan sang Pencipta berdasarkan kelompok umur pada setiap hari Sabat.

Pendidikan untuk Pria Dewasa

Pria dewasa memainkan peran penting dalam keluarga mereka dan masyarakat. Sebagai bagian dari Akademi Elohim di mana semua anggotanya berpartisipasi di sana, mereka mempelajari firman Tuhan melalui pembelajaran Alkitab, pelatihan bagi pria dewasa, dan Kontes Khotbah dengan Alkitab yang rutin dilaksanakan di setiap Gereja.

Pendidikan untuk Wanita Dewasa

Wanita dewasa melaksanakan peran utama dalam kebahagiaan keluarga dan hubungan persahabatan antar tetangga. Mereka mempelajari kebenaran melalui Akademi Elohim dan pembelajaran Alkitab yang diadakan rutin di Gereja, serta mempraktikkan kasih dan kepedulian dalam rumah dan komunitas mereka.

Pendidikan untuk
Pemuda-pemudi

IUBA (Akademi Alkitab Internasional untuk Mahasiswa)

IWBA (Akademi Alkitab Internasional untuk Pekerja)

IMBA (Akademi Alkitab Internasional untuk Anggota Militer)

Pendidikan untuk Siswa Sekolah Menengah Pertama & Atas

Pendidikan yang berpusat pada Alkitab membantu para pelajar bertumbuh baik dalam firman Tuhan. Mereka menerima pendidikan berdasarkan tingkatan mereka melalui kamp pelajar selama liburan musim dingin dan musim panas. Para siswa tetap tertarik mempelajari Alkitab melalui berbagai macam program audio visual.

Pendidikan untuk Anak PAUD dan Siswa Sekolah Dasar

Pendidikan firman Tuhan sejak usia dini dapat menjadikan seseorang tumbuh sebagai sosok yang baik. Kepentingan pendidikan bagi anak PAUD dan siswa sekolah dasar semakin meningkat. Maka dari itu, kami mempunyai Sekolah Hari Sabat untuk anak usia empat tahun hingga siswa kelas enam. Materi yang disediakan untuk setiap kelompok umur cukup menarik dan pendidikan informatif yang berdasarkan pada Alkitab, serta kamp liburan musim dingin dan musim panas menjadi kesempatan bagi siswa sekolah dasar untuk mempelajari kebenaran.

Pendidikan untuk Pelajar Teologi

Kami menjalankan Seminar Teologi untuk mendidik staf pastoral yang akan mempraktikkan firman Tuhan, menuntun dunia ke keselamatan, dan melayani para tetangga serta komunitas dengan penuh kebajikan dan kasih. Berdasar pada standar kebenaran, kesalehan, dan praktik, semua nabi telah dilatih untuk menuntun dunia ke keselamatan dengan patuh kepada firman Tuhan, perbuatan yang saleh, dan karakter yang baik.