Pelestarian Lingkungan
Bumi adalah rumah bagi segala kehidupan yang diciptakan Tuhan untuk umat manusia
Lingkungan tempat kita tinggal adalah rumah bagi segala kehidupan. Untuk membersihkan bumi yang sakit akibat perubahan iklim yang ekstrem serta pencemaran lingkungan dan untuk menyelamatkan kehidupan yang berharga, kami melakukan pembersihan lingkungan global. Dalam tujuan, “Mari bersihkan lingkungan, daerah, dan seluruh desa global untuk dunia yang bahagia!” kami terus membersihkan di jalan-jalan dan taman-taman, serta sekitar aliran air, sungai, laut, dan perbukitan. Seraya waktu berlalu tahun demi tahun, kesadaran akan perlindungan lingkungan telah bertambah dan jumlah partisipan telah meningkat.
Peningkatan Lingkungan Jalanan
- Taman-taman dan jalan
- Kampus Hijau
- Situs warisan budaya
- Pembersihan salju
Peningkatan Lingkungan Hutan
- Hutan
- Perbaikan jalur pendakian
Peningkatan Lingkungan Air
- Pembersihan sungai dan laut
Perlindungan Ekosistem
- Menyiangi dan membuang tanaman berbahaya
- Menjaga aliran sungai dengan menggunakan EM
- Memberi makan kepada burung migran
- Menanam pohon
Pengindahan Lingkungan
- Menanam bunga di sepanjang sisi jalan
- Membersihkan grafiti
- Menggambar lukisan mural
Perlindungan Lingkungan
- Forum Global ASEZ
- Talk Concerts untuk mengatasi perubahan iklim
- Forum Lingkungan bersama mahasiswa
- Seminar Lingkungan
Kampanye Lingkungan
- Proyek ‘Jalan Ibu’
- Kampanye anti sampah
- Kampanye mengurangi barang sekali pakai
- Acara mendukung lingkungan setempat
Perbaikan Lingkungan Jalan
Kami membersihkan jalan-jalan, taman, arena bermain, pasar-pasar, dan kawasan perbelanjaan, tempat kami menghabiskan waktu setiap hari, sehingga keluarga dan para tetangga kami dapat tetap sehat. Kami tidak hanya mengumpulkan sampah di jalan, tetapi juga sampah yang tersembunyi di sudut-sudut dan di taman. Jalan yang bersih dan taman yang menyenangkan membuat orang yang lalu lalang merasa lebih segar.
Perbaikan Lingkungan Hutan
Kami melakukan pembersihan dan kampanye perlindungan hutan untuk melestarikan hutan yang membersihkan udara, mencegah bencana-bencana seperti banjir dan tanah longsor, serta menyediakan tempat untuk beristirahat. Para warga dan pendaki gunung menyemangati kami serta berpartisipasi dalam pembersihan.
Perbaikan Lingkungan Air
Air adalah sumber kehidupan. Menjaga air tidaklah berbeda dengan menyelamatkan kehidupan manusia. Demi kesehatan dan masa depan generasi saat ini dan keturunan mendatang, kami mengumpulkan sampah yang mencemari aliran air, sungai, dan laut untuk menjaganya tetap bersih.
Seminar Lingkungan
Kami mengadakan forum-forum tentang lingkungan, talk concerts, dan seminar-seminar untuk meningkatkan kesadaran akan perubahan iklim global dan permasalahan lingkungan lainnya serta melakukan aktivitas-aktivitas yang bermanfaat. Melalui hal ini, kita menjadi paham akan kepentingan dari melestarikan lingkungan dan mengubah persepsi publik tentang lingkungan.
Kampanye Lingkungan
Perlindungan lingkungan adalah hal yang harus kita lakukan bersama-sama. Kami memiliki kampanye-kampanye seperti “Anti Sampah,” “Mengurangi Barang Sekali Pakai,” dan “Mengurangi Plastik” untuk mengatasi perubahan iklim dan mencegah polusi lingkungan.
Perlindungan Ekosistem
Kami berupaya melindungi ekosistem hutan dengan menyiangi tanaman berbahaya yang menghalangi pertumbuhan tanaman asli, dan melindungi ekosistem sungai dan laut. Kami melakukan aktivitas-aktivitas yang beragam untuk mengembalikan ekosistem dan menjaga alam tetap sehat dengan menanam pepohonan, penyiangan, memberi makan burung-burung migran, dan menggunakan bola tanah EM.
Pengindahan Lingkungan
Lingkungan yang bersih adalah dasar dari kehidupan yang sehat dan cerah. Kami memperindah lingkungan sekitar dengan membersihkan grafiti, melukis gambar mural, dan menanam bunga-bunga di sepanjang sisi jalan.