Ketika Setiap Bagian Tidak Bersatu

Manhattan, NY, AS., Viana Lynnette Vazquez

11,115 views

“Itu penyusup! Serang!”

“Jangan, tunggu dulu! Saya bukan penyusup. Kita adalah keluarga!”

“Pembohong! Serang! Serang!”

Inilah yang terjadi di dalam tubuh seorang penderita Tiroiditis Hashimoto.

Tiroiditis Hashimoto adalah penyakit autoimun; suatu kelainan di mana sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan tiroid karena tiroid dianggap sebagai jaringan asing dalam tubuh. Tiroid terletak di bagian depan leher kita. Bentuknya menyerupai kupu-kupu. Kelenjar tiroid menghasilkan hormon yang mengatur metabolisme dan energi. Rendahnya hormon tiroid atau kelenjar tiroid yang tidak berfungsi dapat menyebabkan hipotiroidisme, suatu kondisi di mana tiroid tidak cukup menghasilkan hormon yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal itu dapat menyebabkan beberapa gejala seperti lelah, depresi, bertambahnya berat badan, rambut rontok, sendi kaku dan nyeri otot. Jika tiroid tidak dapat berfungsi, diserang terus menerus, hal tersebut dapat memengaruhi bagian tubuh lainnya.

Saya didiagnosis dengan kondisi ini ketika berumur 16 tahun. Namun, saya masih belum berusaha untuk merawat diri saya dengan baik. Tidak menyadari betapa seriusnya kondisi ini, saya tidak minum obat selama tiga bulan berturut-turut dan menyebabkan kerusakan pada tubuh saya. Setelah berumur 30 tahun dan melakukan riset terhadap hipotiroidisme, saya mulai mengerti betapa parahnya dan berbahayanya jika tidak ditangani dengan benar. Saya juga mendapatkan penyadaran rohani dari penyakit saya yang disebabkan oleh serangan sistem imun terhadap tiroid yang dianggap sebagai penyusup.

Sebab sama seperti pada satu tubuh kita mempunyai banyak anggota, tetapi tidak semua anggota itu mempunyai tugas yang sama, demikian juga kita, walaupun banyak, adalah satu tubuh di dalam Kristus; tetapi kita masing-masing adalah anggota yang seorang terhadap yang lain. Rm 12:4-5

Saya menyadari bahwa kita harus bekerja bersama dan tidak bertentangan satu sama lain. Jika satu orang menyerang yang lain dalam satu tubuh Kristus di mana kita semua adalah bagiannya, tubuh tidak akan berfungsi dengan baik. Sama halnya ketika sistem imun menyerang tiroid. Seluruh tubuh menderita sampai akhir. Jika setiap bagian tidak bersatu, pekerjaan Injil semakin melambat, maka kita harus bekerja bersama untuk itu.

Saya membenci tiroiditis Hashimoto yang telah menjadi bagian dari diri saya. Saya tidak pernah memikirkannya dengan serius betapa genting dan bahaya efek samping yang dapat terjadi ketika saya tidak merawatnya. Saya tidak menjaga tubuh yang telah Tuhan berikan untuk saya. Sebenarnya, saya juga tidak merawat jiwa saya seperti tubuh saya. Saya tidak bersatu dengan saudara dan saudari meskipun Bapa dan Ibu telah berpesan kepada saya untuk melakukan demikian. Saya menyulitkan diri saya karena saya hanya bersandar kepada diri sendiri. Saya tidak memercayai orang yang tidak saya mintai bantuan. Saya juga tidak meminta kepada Tuhan karena saya tidak ingin menganggu Mereka dan ingin menunjukkan kepada Mereka bahwa saya bisa melakukannya sendiri. Hal yang saya lakukan selalu gagal. Saya adalah anak yang sombong. Betapa sering saya membuat Tuhan Elohim menderita? Saya tidak peduli kepada saudara dan saudari yang merupakan sesama bagian tubuh. Saya juga adalah orang yang egois. Saya sungguh meminta maaf kepada Bapa dan Ibu Sorgawi.

Sekarang saya akan berusaha untuk bersatu dengan saudara dan saudari saya. Saya tidak lagi ingin berpaling dari siapa pun dan akan memberikan segenap hati saya untuk mereka. Saya juga akan berusaha untuk dunia penginjilan bersama saudara dan saudari saya dengan satu hati sehingga saya dapat menyenangkan Tuhan.